Memanfaatkan momen Idul Fitri 1443 H, sekaligus memasuki hari pertama kerja, Koperasi Warga Semen Gresik (KWSG) menggelar acara Halal Bi Halal dengan tema Menebar Maaf, Membangun Kebersamaan, Meraih Keberkahan pada Senin (09/05).  Bertempat di halaman kantor pusat KWSG Gresik,   acara  halal bihalal yang diikuti oleh jajaran pengawas, pengurus, kepada divisi, manajer, dan  pegawai  tersebut, menjadi salah satu media yang digunakan perusahaan untuk saling memaafkan, memupuk, dan memperbaiki silaturahmi. Melalui acara ini pula diharapkan dapat menciptakan sinergi yang baik antarmanajemen dan pegawai.

Ketua Pengurus, Nixo Armadani, dalam sambutannya menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 H kepada seluruh yang hadir.  

“Pada kesempatan ini saya pribadi dan mewakili manejemen memohon maaf lahir batin.  Selain itu kami ucapkan terima kasih kepada segenap pegawai atas kerja keras, solidaritas, dan loyalitasnya pada perusahaan selama mengarungi tahun-tahun bisnis yang sulit karena pandemi dan gempuran pesaing” tuturnya.

Kemudian Nixo juga  menyampaikan rasa syukur karena  beberapa indikator kinerja perusahaan telah menunjukkan angka positif pada triwulan 1. Hal ini merupakan kabar menggembirakan bagi insan KWSG. Di tengah gempuran pandemi sejak tahun 2020 dan berbagai isu internal,  perusahaan bisa melewati tahun-tahun sulit tersebut. Bahkan kinerja konsolidasi triwulan I sudah menunjukkan trend positif, baik dari target RKAP 2022 maupun dari realisasi 2021.

Di akhir sambutannya Ketua Pengurus juga  berpesan untuk selalu meningkatkan sinergi dan melakukan perbaikan secara berkesinambungan. “Walaupun saat ini kondisi perusahaan kita mulai bangkit,  kita harus senantiasa melakukan  perbaikan. Jangan puas dengan hasil yang kita capai saat ini. Yang dibutuhkan sekarang adalah komitmen dari seluruh manajemen dan pegawai  KWSG untuk berusaha dan bekerja lebih baik lagi.”

Turut hadir dalam acara halal bi halal yang digelar secara sederhana,  Ketua Dewan Pengawas syariah, Ali Hamdan dan Ketua Serikat Pekerja KWSG, Supriyo. Dalam acara tersebut, perusahaan juga memberikan penghargaan kepada cabang terbaik unit bisnis PBB dan non-PBB berdasarkan capaian KPI triwulan I. 


Selanjutnya, Ketua Pengawas, Rudi Hartono,  dalam sambutannya berpesan bahwa  KWSG merupakan perusahaan yang mengedepan    kebersamaan  atau teamwork.
Kita ini perusahaan yang menganut prinsip kebersamaan atau teamwork  Jadi, kita tidak bisa bekerja sendiri. Dengan kebersamaan, juga bisa memberikan dampak positif bagi peningkatan kinerja perusahaan. Maka terbentuknya teamwork yang solid adalah kunci bagi KWSG untuk bisa menorehkan kinerja moncernya di masa mendatang. Sebab, semakin ke depan persaingan semen secara nasional semakin ketat, dengan masuknya beberapa new entrance dengan harga yang irasional  membuat kita harus mencari generic income dari bisnis nonsemen.”

 Menutup sambutannya, Rudi juga mengajak untuk menjadikan momentum halal bi halal ini sebagai milestone untuk lebih lincah dalam menjalankan bisnis perusahaan agar bisa keluar sebagai pemenang.


Acara dilanjutkan dengan siraman rohani oleh  Ustad KH. Mochammad Ikhwan dari Surabaya sebagai penceramah dan ditutup dengan bermusafaha dan ramah tamah antara manajemen dengan segenap pegawai. (mm/aa)